Ketua dari Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional atau PAN Amien Rais dilapor ke Polda Metro Jaya, bersama dengan Pimpinan Front Pembela Islam FPI Habib Rizieq dan ustad Bachtiar Nasir oleh Salah seorang politikus PDI-P yakni Dewi Tanjung.
Pada sebelumnya, Dewi sendiri telah melaporkan Eggi Sudjana yang saat ini sudah menjadi seorang tersangka dalam kasus dugaan makar.
Menurut Dewi sendiri, ia melaporkan ketiga orang tersebut atas tuduhan makar juga yang sama dengan Eggi Sudjana, yang terkait dengan seruan People Power.
Sebenarnya Dewi ingin melaporkannya bersamaan dengan Eggi, akan tetapi saat itu masih kurang alat bukti untuk melaporkan ketiganya.
Pada laporan dewi di Polda Metro Jaya tersebut, dugaan makar terhadap Amien Rais dan yang lainnya telah diterima oleh Reskrimum.
Dewi saat melapor membawa empat alat bukti yang berupa video pembicaraan orasi dari Amie rais, Rizieq dan Bachtiar yang dinilainya mengandung unsur-unsur makar didalam sebuah CD.
Dan dengan laporannya ini, Dewi berharap penuh pada kepolisian untuk memproses hukum yang membelit Eggi Sudjana saat ini juga akan dilakukan terhadap Amien dan kedua lainnya.
Dewi juga mengaku masih menyimpan nama orang lainnya untuk ia lapor atas dugaan yang sama. Tetapi, dewi masih belum mau membuka rahasia siapa nama-nama yang ia maksud.
Dalam waktu dekat ia juga telah merencanakan untuk memberi permohonan pada duta besar Arab Saudi, untuk memulangkan Rizieq dan Bachtiar yang saat ini sedang berada di Arab Saudi.