Kegunaan dan Efek Samping Obat Methylprednisolone

Methylprednisolone adalah obat lumayan sering terdapat dalam resep yang diberikan oleh dokter untuk mengobati berbagai macam penyakit, mulai dari radang tenggorokan hingga rematik. Karena, Methylprednisolone sendiri ialah golongan obat kortikosteroid yang mana memang dianggap efektif untuk mengatasi masalah peradangan.

Methylprednisolone berfungsi untuk mengatasi peradangan pada sendi (arthritis), penyakit kulit, gangguan darah, masalah sistem kekebalan tubuh atau penyakit autoimun, penyakit mata, jenis kanker tertentu, dan asma. Obat golongan kortikosteroid ini mampu menghambat pelepasan zat-zat yang bisa menyebabkan peradangan dalam tubuh.

Selain dapat menyembuhkan penyakit yang telah dijelaskan, methylprednisolone juga bisa mengobati berbagai kondisi peradangan lainnya, seperti peradangan pada kulit (kulit kering, kemerahan, kulit terkelupas, dll) hingga lupus.

Efek Samping Penggunaaan Obat Methylprednisolone
Setiap obat pasti berpotensi menimbulkan efek samping jika digunakan terus menerus atau dalam jangka waktu yang lama. Cari bantuan tenaga medis, jika efek samping yang ditimbulkan semakin memburuk. Efek samping yang mungkin akan timbul  diantaranya:

  • Mual
    Jangan mengonsumsi makanan berat atau pedas. Obat ini diminum setelah selesai makan. Jika gejala mual tidak hilang dan sudah berjalan lebih dari beberapa hari dan semakin memburuk segera pergi ke dokter.
  • Sakit kepala
    Jika anda merasakan gejala sakit kepala maka Hal pertama yang harus anda lakukan adalah istirahat dan tidur yang cukup ini dapat membantu Anda lebih rileks. Jika aktivitas Anda banyak dihabiskan untuk duduk dalam waktu yang lama, anda harus bangun dan sering-seringlah melakukan gerakan. Dengan cara Melemaskan otot rahang, leher, dan bahu Anda.
  • Pusing
    Jika Anda sudah merasakan pusing,berbaringlah agar tidak jatuh pingsan.
  • Mudah berkeringat
    Efek samping dari methylprednisolone dapat meningkatkan kadar gula darah yang mana dapat memperparah kondisi penderita diabetes. Gejala dari naiknya gula darah adalah mudah merasa haus dan selalu ingin buang air kecil. Metylprednisolone juga bisa menurunkan imunitas tubuh dan bisa memperparah infeksi. Gejala dari infeksi sendiri seperti demam, menggigil, sakit tenggorokan dalam waktu yang lama serta batuk.

Efek samping lainnya seperti, muntah, gangguan tidur, rasa terbakar pada dada, luka pada dinding lambung, gatal-gatal, rasa tidak nyaman pada perut, perubahan nafsu makan, susah bernafas, diare, sembelit, dan keringat berlebih.

Cara Hindari Serangan Jamur Terhadap Saluran Pencernaan

Saluran pencernaan yang tidak sehat tentunya akan membuat sangat tidak nyaman bagi kesehatan tubuh, maka dari itu saluran pencernaan harus benar-benar di jaga.

Saluran pencernaan yang tidak lancar akan sering membuat perut terasa sangat tidak nyaman, rutinitas sehari-hari pastinya akan terganggu akan hal tersebut. Pencernaan yang tidak sehat dapat di sebabkan oleh banyak hal, seperti bakteri jahat, jamur dan masih banyak penyebab lainnya.

Salah satu jenis jamur yang paling banyak di temukan dalam saluran pencernaan adalah candida, dan tahukah anda jika saluran pencernaan tidak sehat dan membuat pencernaan tidak lancar akan sangat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh, karena nutrisi makanan yang masuk kedalam tubuh tidak dapat di serap dengan baik oleh tubuh, yang akhirnya tubuh akan kekurangan nutrisi kemudian tubuh akan menjadi semakin lemah dan jatuh sakit. Sakit yang di alami karena saluran pencernaan yang tidak sehat dapat berujung fatal.

Namun bagaimanakah cara untuk mencegah dan menjaga agar saluran pencernaan tetap sehat dan lancar, berikut beberapa tips nya agar saluran pencernaan anda sehat dan pencernaan menjadi lancar.

  1. Jaga kesehatan mulut
    Menurut penelitian salah satu cara untuk mencegah agar tidak di serang oleh jamur candida adalah menjaga kesehatan mulut, karena mulut adalah pintu utama masuknya bakteri yang dapat mengganggu saluran pencernaan. Caranya nya cukup gampang, rutin untuk memeriksa kesehatan gigi dan mulut, kurangi minuman bersoda, rutin untuk gosok gigi, dan selalu perhatikan kesehatan tangan.
  2. Diet rendah karbohidrat
    Cara kedua ini dapat membantu menjaga jamur menyerang saluran pencernaan, karena makanan yang mengandung karbohidrat tinggi rata-rata dapat membuat jamur cepat berkembang. Kemudian hindari makanan seperti permen karena permen mengandung gula yang tinggi dan pastinya karbohidrat dalam permen cukup tinggi serang hindari minuman yang mengandung alkohol. Jika anda bingung, bisa coba untuk bertanya kepada pakar gizi atau pun dokter.
  3. Konsumsi makanan yang mengandung probiotik
    Bakteri baik berperan penting dalam urusan pencernaan, dan bakteri baik ini bisa anda dapatkan dari makanan yang mengandung probiotik seperti yogurt. Namun usahakan untuk menghindari yogurt yang sudah di tambah pemanis buatan, karena itu akan memperburuk keadaan.